IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER PADA MATA PELAJARAN AQIDAH AKHLAK DI KELAS VII MTS NEGERI 10 JOMBANG
Keywords:
Implementasi Pendidikan, Pendidikan KarakterAbstract
Pendidikan memiliki peran penting dalam membangun kecerdasan sekaligus karakter kepribadian peserta didik menjadi lebih baik dan menghasilkan generasi yang diharapkan. Tujuan dari penelitian Implementasi Pendidikan Karakter pada Mata Pelajaran Aqidah Akhlak di Kelas VII MTs Negeri 10 Jombang ini antara lain, mengetahui dan mendeskripsikan, serta mengetahui evaluasi madrasah dalam implementasi pendidikan karakter pada mata pelajaran Aqidah Akhlak di kelas VII MTs Negeri 10 Jombang. Pada penelitian tentang Implementasi Pendidikan Karater pada Mata Pelajaran Aqidah Akhlak, peneliti menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan tujuan memahami, memperoleh dan mendeskripsikan apa saja yang terdapat dalam Implementasi Pendidikan Karakter pada Mata Pelajaran Aqidah Akhlak di Kelas VII MTs Negeri 10 Jombang. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data interaktif oleh Miles, Hurbermen, dan Saldana, yang terdiri dari tiga jenis kegiatan, seperti kondensasi data, penyajian data, dan verifikasi. Guru pengampu mata pelajaran Aqidah Akhlak melakukan perencanaan dalam implementasi pendidikan karakter pada mata pelajaran Aqidah Akhlak. Perencanaannya yakni menyesuaikan kurikulum yang berlaku dan menyusun strategi. Strategi yang digunakan adalah dengan mengetahui kurikulum yang berlaku saat itu, kemudian menginovasi penyampaian pendidikan karakter kepada peserta didik sesuai dengan visi dan misi madrasah.











